Bunga marigold (banyak ditanam di pekarangan, umumnya sebagai tanaman hias. Namun, di balik keindahan warna dan bentuknya, marigold ternyata memiliki banyak manfaat, baik sebagai bahan herbal untuk diminum, pestisida alami untuk tanaman, dan bahan baku skincare.
Marigold untuk Pengusir Hama
Aroma bunga dan daun marigold yang cenderung tajam, tidak disukai oleh beberapa jenis hama. Oleh karena itu, menanam tanaman marigold di sekitar tanaman, akan membantu mengurangi jumlah hama pada tanaman inti.
Marigold sebagai Pakan Ternak
Bunga marigold juga dapat menjadi campuran pakan ternak, khususnya ayam. Penelitian menunjukkan bahwa ayam yang diberi pakan yang mengandung marigold, memiliki warna kuning telur yang lebih tua dan cerah. 
Marigold untuk Minumam Kesehatan
Bunga marigold dapat diolah menjadi teh, dengan cara dikeringkan terlebih dulu. Seduh menggunakan air mendidih lalu diminum dengan campuran madu. Khasiat teh bunga marigold di antaranya untuk memperlancar peredaran darah, asam lambung, sembelit, nyeri haid, dan maag.
Marigold untuk Skincare
Bunga marigold dari berbagai varian, dapat diolah menjadi skincare untuk mengatasi jerawat dan mencegah penuaan dini. Bunga marigold yang diolah menjadi krim atau salep, dapat berfungsi sebagai anti UV dan menghilangkan penyakit kulit, seperti eksim dan borok.
Cara mengolah bunga marigold menjadi skin care di antaranya dengan menambahkan lidah buaya dan minyak zaitun. Campurkan ketiga bahan, lalu simpan di wadah kaca untuk digunakan sehari-hari.
Marigold sebagai Pewarna Alami
Bunga marigold berwarna kuning, oranye, dan campuran, dapat diolah menjadi pewarna makanan, dengan cara diekstrak warnanya melalui proses perebusan, blender, atau dikeringkan lalu dihaluskan menjadi bahan serbuk.
Nah, ternyata banyak juga ya manfaat tanaman marigold. Ayo tanam di pekarangan!


 
 
0 Comments